News Ticker
  • Jalan Bareng Khofifah-Emil dan Wahono-Nurul Diikuti Ribuan Warga Bojonegoro
  • Jadi Sorotan Publik, Ketua Bawaslu Bojonegoro Diduga Kader Aktif PDIP
  • Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung, Bojonegoro
  • Ayo Generasi Muda Bojonegoro! Ayo Datang dan Ikuti Keseruannya! 'Gebyar Milenial & Gen Z'
  • Kontraktor Sekitar Lapangan Migas Blok Cepu Datangi Gedung DPRD Bojonegoro
  • Masyarakat Sekitar Pengeboran Lapangan Migas Blok Cepu di Bojonegoro Gelar Demo
  • Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul di Pikada 2024
  • Berikut Ini Pengurus AMSI Wilayah Jawa Timur Periode 2024-2028
  • Wakil Menteri Komdigi Nezar Patria Hadiri Pelantikan Pengurus AMSI Jatim 2024-2028
  • Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto Harap Pasar Hewan Bisa Jadi Tujuan Wisata Edukasi
  • Wujudkan Kemandiarian Pangan Daerah, Pemkab Bojonegoro Gelar Kontes dan Pameran Ternak
  • Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto Hadiri Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia di Embung Babo
  • Pemkab Bojonegoro Gelar Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung
  • Satlinmas di Bojonegoro Ikuti Simulasi Pengamanan Pilkada Serentak 2024
  • Pertamina Drilling Berdayakan Masyarakat dalam Kawasan Hutan Pertamina UGM Blora-Ngawi
  • Kabupaten Blora Raih Penghargaan Daerah Tertib Ukur dari Kementerian Perdagangan RI
  • Menteri Lingkungan Hidup Lakukan Kunjungan Kerja di Kampung Halamannya di Bojonegoro
  • ‘Kenduri Cinta’ Wahono-Nurul di Bojonegoro Hadirkan Denny Caknan dan Sediakan 10 Ribu Porsi Kuliner Gratis
  • Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD
  • Seminar dan Pelantikan Pengurus AMSI Jawa Timur Dihadiri Wakil Menteri Komdigi
  • Desa Wisata Bangowan, Blora Raih Juara II ADWI 2024 Kategori Desa Wisata Rintisan
  • Berkunjung ke Blora, Presiden RI Ke-7 Joko Widodo Disambut Antusias Warga
  • Kementerian Pariwisata RI Minta Wayang Thengul Blora Terus Dilestarikan
  • Partai Golkar Siap Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim dan Wahono-Nurul di Pilbup Bojonegoro
Berkat Arief Rohman, Mimpi Warga Kalimongo, Blora Miliki Jalan Bagus Terwujud

Berkat Arief Rohman, Mimpi Warga Kalimongo, Blora Miliki Jalan Bagus Terwujud

Blora - Berkat upaya Arief Rohman, mimpi warga Dukuh Kalimongo, Desa Buloh, Kecamatan Kunduran, Kabupaten Blora untuk memiliki akses jalan bagus, akhirnya terwujud di akhir tahun 2024 ini.
 
Melalui anggaran aspirasi, jalan di dukuh setempat dalam proses penyelesaian pavingisasi.
 
 
Untuk menyemangati warga, Gus Arief, panggilan akrab Arief Rohman turut hadir dan ikut kerja bakti, gotong royong membangun akses jalan menuju dukuhan yang berada di tengah hutan jati perbatasan wilayah Kecamatan Kunduran dengan Kecamatan Jati itu, Rabu siang (16/10/2024).
 
Dengan kaus hijau dan topi hitam, bersandal jepit, ia tak segan turun membaur dengan warga masyarakat di bawah teriknya matahari siang itu. Ia ikut memasang paving dan menyemangati warga masyarakat. Tak ayal kedatangannya disambut hangat warga. Banyak yang meminta jabat tangan dan foto bersama, sembari mengucapkan terima kasih.
 
''Dukuh ini menjadi dukuh terjauh di wilayah Desa Buloh Kecamatan Kunduran, yang berbatasan langsung dengan Dukuh Alas Malang, Desa Pengkoljagong, Kecamatan Jati. Letaknya di tengah hutan. Alhamdulillah bisa kita bantu wujudkan pembangunan jalannya,'' tutur Gus Arief, di sela-sela memasang paving bersama warga Dukuh Kalimongo.
 
 
 
 
 
Beberapa ibu-ibu yang hadir saat kegiatan gotong-royong memasang paving, meneriakkan semangat agar Pak Arief Rohman bisa melanjutkan kepemimpinannya di periode kedua.
 
Arief Rohman menjelaskan bahwa anggaran untuk membangun jalan di Dukuh Kalimongo, adalah aspirasi lewat Dinas PMD dengan skema Karya Bhakti Mandiri agar bisa dikerjakan langsung bersama masyarakat.
 
“Nilainya 200 juta rupiah dari APBD Perubahan 2024.” tutur Arief Rohman.
 
 
Sementara itu, salah satu warga Kalimongo, Didik menuturkan bahwa jalan di kampungnya yang rusak sudah puluhan tahun. ''Kini akhirnya dibangun menjadi lebih baik, berkat perhatian dari Pak Arief.” kata Didik.
 
Menurut Didik, waktu itu berawal saat warga mengundang Bupati Arief Rohman di acara sedekah bumi Dukuh Kalimongo bulan Juni 2024 lalu. Yang dimeriahkan Pentas Wayang Kulit Dalang Sigid.
 
Arief Rohman yang saat itu selaku Bupati saat hadir dan mengetahui langsung kondisi jalan di Dukuh Kalimongo  yang saat itu memang rusak menjanjikan bantuan aspirasi Rp 200 juta di perubahan APBD 2024.
 
''Alhamdulillah sekarang telah diwujudkan. Kami mewakili warga Kalimongo mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pak Arief. Kami siap all out mendukung untuk jadi Bupati lagi dan siap kami upayakan menang mutlak disini nanti. Tak menangno pokok e Pak Arief nomor siji kudu dadi," tutur Didik.
 
 
Usai gotong royong memaving jalan, sekira pukul 12.00 WIB, semuanya berkumpul di salah satu rumah warga untuk makan siang bersama. Suasana pedesaan yang penuh kekeluargaan pun tercipta. Semuanya ikut makan bersama dengan sayur lodeh dan aneka lauk ikan goreng hingga ayam yang telah dimasak ibu-ibu Kalimongo.
 
Termasuk Arief Rohman juga diajak warga makan bersama, dilanjutkan diskusi untuk membahas keberlanjutan pembangunan wilayah.
 
"Maknyus, enak tenan masakannya Bu RW Kalimongo dan ibu-ibu semuanya. Sayur lodehnya top, enak. Terima kasih warga Kalimongo atas sambutannya yang luar biasa. Semoga kedepan pembangunannya bisa terus kita upayakan berlanjut," tutur Arief Rohman.
 
 
Jika kembali dipercaya/diamanahi warga masyarakat untuk kembali menjabat Bupati Blora periode 2024-2029, demikian Arief Rohman, dirinya  berjanji dan berkomitmen akan melanjutkan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan yang masih belum selesai.
 
Menurutnya masa jabatan pertama sejak Februari 2021 hingga kini yang baru 3,5 tahun memang belum bisa menyelesaikan seluruh PR pembangunan. Sehingga dirinya mohon maaf dan meminta izin agar diberikan kesempatan melanjutkan pembangunan lima tahun ke depan. (teg/imm)
 
 
Reporter: Priyo
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Banner Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 022
Berita Terkait

Videotorial

Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung, Bojonegoro

Berita Video

Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung, Bojonegoro

Bojonegoro - Dalam rangka peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten ...

Berita Video

Video: 20 Pelaku Judi Online di Bojonegoro Ditangkap Polisi

Berita Video

Video: 20 Pelaku Judi Online di Bojonegoro Ditangkap Polisi

Bojonegoro - Kepolisian Resor (Polres) Bojonegoro, mengamankan 20 orang yang disangka melakukan tindak pidana perjudian. Para pelaku ditangkap petugas karena ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD

Opini

Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD

Bojonegoro - Jika hari ini ada beberapa kelompok menggiring opini bahwa dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bojonegoro ...

Quote

Bagaimana Ucapan Idulfitri yang Benar Sesuai Sunah Rasulullah

Bagaimana Ucapan Idulfitri yang Benar Sesuai Sunah Rasulullah

Saat datangnya Hari Raya Idulfitri, sering kita liha atau dengar ucapan: "Mohon Maaf Lahir dan Batin, seolah-olah saat IdulfFitri hanya ...

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Bojonegoro - Salah satu putra terbaik asal Bojonegoro, Prof Dr Pratikno MSoc Sc, pada Minggu malam (20/10/2024) kembali dipilih menjadi ...

Infotorial

Adira Finance Rayakan Hari Pelanggan Nasional Melalui "Adira Menyapa Sahabat"

Adira Finance Rayakan Hari Pelanggan Nasional Melalui "Adira Menyapa Sahabat"

Bojonegoro - Menyambut momentum Hari Pelanggan Nasional (HARPELNAS) 2024, PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) Cabang Bojonegoro menyelenggarakan ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

‘Layangan Dokar’ Raih Jaura Lomba Layan-layang Hias Blora 2024

‘Layangan Dokar’ Raih Jaura Lomba Layan-layang Hias Blora 2024

Blora - Lomba layang-layang hias Bupati Blora Cup 2024, yang digelar Blora Sosial Media (Blosmed) bersama Pemerintah Kelurahan Mlangsen, Kecamatan ...

1732309734.8294 at start, 1732309735.0901 at end, 0.26070213317871 sec elapsed