Besok Bojonegoro Kedatangan 103 Sapi Brahman Cross dari Australia
Sabtu, 21 Januari 2017 19:00 WIBOleh Muliyanto
Oleh Muliyanto
Kasiman - Dinas Peternakan (Disnakan) Kabupaten Bojonegoro akan mendatangkan sebanyak 103 sapi brahman cross dari Australia yang rencananya akan tiba besok, Minggu (22/01/2017).
"Kedatangan sapi brahman cross dari Australia yang rencananya akan langsung bermitra dengan Sekolah Perternakan Rakyat Mega Jaya di Dusun Ngantru Desa Sekaran Kecamatan Kasiman Kabupaten Bojonegoro," ujar sekretaris Disnakan Bojonegoro Catur Rahayu.
Saat ini sapi brahman masih berstatus karantina di Kabupaten Probolinggo dengan jumlah 100 ekor betina dengan berat rata-rata 320 kg dan 3 ekor pejantan dengan berat per ekor 420 Kg.
Catur menambahkan, kedatangan sapi asal Australia besok mengunakan 15 kendaraan truk dan nantinya pihak Disnakan akan berkordinasi dengan Polsek Kasiman.
Sementara Polsek Kasiman AKP Ridwan mengatakan dalam rute yang dilalui kendaraan pengangkut sapi nantinya kendaraan pengangkut sapi sesampai di kota Bojonegoro lewat arah jurusan Padangan dan lewat jembatan Padangan – Kasiman selanjutnya ke lokasi Dusun Ngantru Desa Sekaran Kecamatan Kasiman.
"Saat ini kami lakukangan pengecekan di kandang dan ada pembiyakan 20 ekor sapi jawa dan besok (minggu) akan ketambahan sapi lagi asal Australia, tak hanya itu kami lakukan pengecekan Rute Sehingga dalam perjalanan 15 Truck pengangkut sapi Australia berharap bisa aman," ujar Kapolsek.